HARGA RELATIF MAHAL, APA SAJA PRODUK PENGGANTI COOKING CREAM?
Ada banyak jenis cream yang digunakan untuk memasak atau membuat kue. Dari sekian banyak krim yang beredar, Anda mungkin pernah melihat cooking cream di deretan rak pendingin yang ada di supermarket. Sayangnya, harga cooking cream memang cukup mahal. Tak ayal jika kemudian beberapa orang berusaha mencari pengganti cooking cream dalam masakan.
Di Inggris, cooking cream lebih dikenal dengan istilah fresh cream atau single cream. Pasalnya, cooking cream memiliki kandungan lemak yang lebih rendah, sekitar 18% jika dibandingkan dengan jenis cream lain seperti double cream atau whipping cream. Kadang diberi label sebagai culinary cream, cooking cream adalah krim khusus masak yang distabilkan untuk menahan suhu memasak yang tinggi tanpa membuatnya mengental atau pecah.
Mengandung lebih sedikit lemak mentega dibanding krim kental (heavy cream), tetapi lebih ringan dan lebih cair daripada krim kental, cooking cream merupakan salah satu produk olahan yang terbuat dari lemak susu sapi dan diklaim memiliki gizi yang tergolong lengkap. Ini karena dalam segelas susu sapi segar, diperkaya kalsium, protein, asam lemak, vitamin, dan masih banyak lagi.[1]
Cooking cream merupakan krim yang ideal untuk digunakan saat Anda perlu merebus atau memasak hidangan hingga mendidih. Oleh sebab itu, cooking cream dapat dengan aman ditambahkan ke panci panas berisi sup, rebusan, atau semacamnya, untuk menciptakan tekstur yang lebih creamy dan lembut.
Krim masak berfungsi dalam resep untuk mengikat atau menstabilkan bahan. Ini dirancang untuk mencegah krim, mentega, dan sup berbahan dasar minyak, saus, dan compound butter agar tidak pecah atau rusak. Namun, karena lebih cair daripada krim kental, krim ini tidak dapat dikocok dengan baik, bahkan saat didinginkan.
Di supermarket, biasanya cooking cream diletakkan di sebelah heavy whipping cream di bagian lemari pendingin untuk produk dairy. Oleh sebab itu, ingatlah untuk menyimpan cooking cream dalam kondisi tetap dingin sampai produk siap digunakan.
Harga Cooking Cream
Merk Cooking Cream | Harga |
Cooking Cream Anchor 200 ml | Rp44.425 |
Cooking Cream Master Gourmet 1 liter | Rp50.000 |
Cooking Cream Emborg 200 ml | Rp50.800 |
Cooking Cream Elle & Vire 200 ml | Rp58.500 |
Cooking Cream Martini 1 liter | Rp62.500 |
Cooking Cream Gran Cuccina 1 kg | Rp65.500 |
Cooking Cream Anchor Extra Yield 1 liter | Rp80.360 |
Cooking Cream Millac Gold 1 liter | Rp110.000 |
Cooking Cream Elle & Vire 1 liter | Rp171.000 |
Informasi harga cooking cream di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk situs jual beli online. Perlu diingat, harga tersebut tidak terikat karena dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu, tergantung kebijakan pihak penjual. Sebagai perbandingan, tahun lalu, cooking cream dijual dengan harga mulaiĀ Rp36 ribu hingga Rp80 ribuan per 1 liter.
Ada beberapa merk cooking cream yang umum ditemukan di swalayan Tanah Air, seperti Master Gourmet, Anchor, hingga Elle & Vire. Namun, jika kesulitan untuk menemukan cooking cream di toko-toko terdekat, Anda mungkin bisa mempertimbangkan untuk menggunakan produk substitusi yang tersedia.
Pengganti Cooking Cream
- Susu UHT atau fresh milk plain (tawar). Produk ini bisa digunakan untuk memasak dan menggantikan fungsi cooking cream. Namun ingat, susu akan mudah pecah (terpisah lemaknya) jika dimasak terlalu mendidih. Jadi, pastikan menu masakan Anda tidak dimasak sampai terlalu mendidih agar tekstur susu tetap terjaga.
- Evaporated milk atau susu evaporasi. Produk ini biasanya dikemas dalam kaleng berjejer dengan kental manis. Dibandingkan cooking cream, produk susu evaporasi masih relatif lebih mudah ditemukan di minimarket. Anda bisa memakai produk ini sebagai pengganti cooking cream untuk memasak hidangan seperti sup hingga saus spaghetti carbonara atau pasta alfredo.
- Heavy cream. Alternatif bahan yang mendekati cooking cream tentu saja heavy cream. Heavy cream bisa dipakai untuk hidangan manis maupun gurih. Selain itu, harga heavy cream umumnya terpaut sedikit lebih terjangkau dari cooking cream. Heavy cream kemasan kaleng bisa digunakan untuk memasak tanpa pecah atau curdling.
- Sour cream. Krim satu ini kerap dipakai untuk masakan khas Mexico. Sour cream merupakan bahan yang dibuat dari fresh cream. Sesuai namanya, sour cream memiliki cita rasa yang agak asam. Jadi, Anda perlu menyesuaikan bumbu-bumbu yang digunakan saat memasak dengan sour cream.
Cooking cream mempunyai aroma yang harum dan bisa membuat aneka masakan menjadi terasa lebih gurih. Oleh sebab itu, banyak orang yang menambahkannya dalam masakan Italia maupun minuman seperti kopi.
[Update: Ditta]
[1] Oka, Bagus, Mohammad Wijaya, Kadirman. 2017. Karakterisasi Kimia Susu Sapi Perah di Kabupaten Sinjai. Jurnal Pendidikan Teknologi Pertanian, Vol. 3: 195-202.
Leave a comment