Rekomendasi Diet Anti-Inflamasi Sesuai Musim, Cegah dan Obati Radang

Ilustrasi: makanan diet anti-inflamasi (sumber: womenshealthmag.com) Ilustrasi: makanan diet anti-inflamasi (sumber:

Inflamasi adalah suatu respon protektif akibat kerusakan pada jaringan tubuh dan umumnya disebabkan trauma fisik, zat kimia yang merusak, dan zat mikrobiologi.[1] Selain itu, inflamasi atau peradangan juga bisa diakibatkan lemahnya tubuh dan tidak bisa beradaptasi dengan baik saat perubahan musim. Nah, untuk mencegah serta mengobatinya, Anda bisa mengonsumsi makanan anti-inflamasi yang diklasifikasikan berdasarkan musim.

Penyebab Inflamasi

Dilansir dari Harvard Health Publishing, peradangan atau secara medis disebut dengan inflamasi juga bagian dari mekanisme penyembuhan tubuh. Sebagai contoh, saat lutut Anda terluka akibat jatuh, tubuh akan merespon dengan rasa sakit dan dilanjutkan dengan proses penyembuhan. Selama proses penyembuhan, akan terjadi radang, karena ada proses perbaikan sel-sel yang rusak. Semakin membaik inflamasi-nya, maka proses penyembuhan telah mencapai puncaknya dan selesai saat lutut Anda kembali normal.

Namun, proses perbaikan atau penyembuhan inflamasi terkadang kurang tepat, sehingga pembengkakan berlangsung terlalu lama dan ini bisa menyebabkan berbagai masalah lain. Ada beberapa penyakit lain yang disebabkan peradangan dengan proses penyembuhan tidak tuntas, seperti nyeri sendi, penyakit jantung, kanker, dan keloid.

Jika peradangan yang ada di luar tubuh umumnya karena cedera dan luka sayatan, peradangan di dalam tubuh bisa berasal dari gangguan autoimun, obesitas, malnutrisi, dan gejala penyakit menular. Beberapa ahli juga menyebutkan, inflamasi di dalam tubuh bisa disebabkan gangguan mental seperti stres dan depresi. Inflamasi pun bisa menyerang otak. Para peneliti telah menemukan tingkat peradangan yang tinggi di dalam otak dapat meningkatkan risiko penurunan kognitif dan gangguan berpikir.

Baca juga:  Trend Gaya Rambut di 2020, Apa Saja?
Ilustrasi: peradangan/inflamasi (sumber: amymyersmd.com)

Ilustrasi: peradangan/inflamasi (sumber: amymyersmd.com)

Diet Anti-Inflamasi

Untuk mencegah dan mempercepat penyembuhan radang, beberapa ahli telah melakukan sebuah penelitian terkait manfaat mengonsumsi makanan anti-inflamasi sesuai dengan musim. Diet anti-inflamasi secara teratur dipercaya mampu mengurangi efek peradangan dan mempercepat perombakan jaringan serta sel yang rusak.

Peneliti medis di Harvard Medical School, Natalie McCormick, mengatakan, secara umum, mengonsumsi makanan anti-inflamasi sesuai dengan musimnya jelas lebih bermanfaat daripada mengonsumsinya saat tidak musimnya. Karena, makanan yang tersedia saat musimnya tidak hanya mudah didapatkan, tetapi juga memiliki nutrisi yang lebih banyak dan lebih segar.

Namun, diet anti-inflamasi harus diimbangi dengan jenis makanan lainnya. Meskipun tujuannya adalah memasukkan sebanyak mungkin diet anti-inflamasi ke dalam menu makan harian, Anda tidak boleh melalaikan makanan lain. Dengan kombinasi menu diet yang tepat, efek positif yang didapatkan akan lebih besar daripada mengonsumsi makanan anti-inflamasi utuh.

McCormick melanjutkan, ada beberapa macam pola makan yang bisa digunakan untuk menentukan campuran makanan anti-inflamasi, yakni diet Mediterania, diet DASH, dan menggunakan aturan indeks makan sehat alternatif. Semua pola makan ini akan menekankan Anda pada jenis pangan yang dikenal sebagai anti-inflamasi, seperti buah-buahan, sayuran berwarna, biji-bijian, kacang-kacangan, dan lemak nabati sehat.

Baca juga:  HARGA TERJANGKAU, INI REKOMENDASI BEDAK PIXY UNTUK KULIT BERMINYAK

Namun, perlu diperhatikan bahwa hampir semua macam pola makan tersebut harus menghilangkan makanan ringan yang diproses, daging merah, dan gula. Bahan-bahan makanan ini justru merugikan karena dapat meningkatkan risiko peradangan atau memperlambat proses penyembuhan inflamasi.

Ilustrasi: sumber makanan diet anti-inflamasi (sumber: nasm.org)

Ilustrasi: sumber makanan diet anti-inflamasi (sumber: nasm.org)

Mencampur dan mencocokkan makanan yang berbeda dari setiap pola makan dapat membantu Anda menyesuaikan diet anti-inflamasi yang sesuai dengan selera pribadi. Contohnya, Anda yang suka biji-bijian utuh, bisa menjadikannya sebagai makanan harian dan supaya lebih sehat, campurkan sedikit minyak zaitun yang diklaim mampu menjaga kesehatan jantung.

Namun, semua bahan tersebut juga perlu disesuaikan dengan musimnya. Di Indonesia, ada dua musim, yakni musim hujan dan kemarau. Saat musim hujan, lebih banyak orang menjual biji-bijian atau tanaman hidroponik. Sementara itu, saat kemarau tiba, orang-orang cenderung menjual buah-buahan, seperti nanas dan jeruk. Nah, Anda bisa memanfaatkannya untuk membuat makanan anti-inflamasi sesuai selera. Sebagai perbandingan, ini adalah diet anti-inflamasi yang ada di negara empat musim.

Diet Anti-Inflamasi di Negara Empat Musim

  • Musim Semi. Saat musim semi tiba, asparagus, aprikot, alpukat, rhubarb, wortel, jamur, seledri, rempah-rempah, biji-bijian, kacang-kacangan, dan minyak mendominasi pasar negara empat musim. Bahan-bahan ini diklaim mampu mencegah peradangan akibat flu musim semi dan menjaga kesehatan jantung.
  • Musim Panas. Blueberry, blackberry, marionberry, huckleberry, gooseberry, zucchini, semangka, kacang hijau, melon melon, okra, persik, dan stroberi bisa dijadikan diet anti-inflamasi yang lezat. Perpaduan bahan makanan ini bisa mencegah inflamasi akibat demam musim panas dan sakit tenggorokan.
  • Musim Gugur. Diet anti-inflamasi saat musim gugur yang disarankan para ahli adalah kubis, kembang kol, bawang putih, dan labu. Semua ini juga bisa dicampur dengan biji-bijian utuh dan kacang-kacangan untuk mempercepat proses penyembuhan akibat inflamasi.
  • Musim Dingin. Saat musim dingin, ada beberapa makanan yang kerap muncul di pasar, antara lain parsnip, kacang polong, jahe, dan semua jenis selada. Campurkan dengan dada ayam tanpa lemak untuk dijadikan soup. Dipercaya, ini mampu meredakan inflamasi akibat demam dan infeksi.
Baca juga:  Rekomendasi 4 Day Cream Wardah untuk Kulit Berminyak

Semua diet inflamasi di atas mungkin cukup familiar dengan Anda yang tinggal di Indonesia, seperti sayur kol, kacang-kacangan, dan bawang putih, sehingga tak ada salahnya untuk mencoba diet asal negara empat musim tersebut. Pastikan juga takaran jenis makanan yang Anda campurkan sesuai dengan kebutuhan nutrisi harian Anda.

[1] Ramadhani, Nur & Sri Adi Sumiwi. 2016. Aktivitas Antiinflamasi Berbagai Tanaman Diduga Berasal dari Flavonoid. Farmaka Universitas Padjadjaran, Vol. 14(2): 111-123.

Leave a comment

Your email address will not be published.


*