Simpan Banyak Manfaat, Begini Cara Membuat Fermentasi Bawang Putih Black Garlic

Bawang hitam (sumber: prnewswire.com) Bawang hitam (sumber: prnewswire.com)

Bawang putih sudah lama dikenal sebagai bumbu dan juga tanaman yang memiliki khasiat beragam. Bahkan bawang putih juga difermentasi menjadi bawang hitam (black garlic) untuk beragam keperluan, khususnya kesehatan.

Kehebatan bawang putih sebagai obat diduga karena kombinasi dua senyawa yang ada di dalamnya, yakni alisin dan scordinin. Alisin berfungsi sebagai antibiotik alami yang sanggup membasmi berbagai macam dan bentuk mikroba. Scordinin memiliki kemampuan meningkatkan daya tahan tubuh dan pertumbuhan.

Potensi bawang putih akan sedikit berkurang jika bawang putih dimasak atau digoreng. Dengan demikian, pendapat yang menyatakan bahwa khasiat bawang putih akan hilang jika dipanaskan kurang tepat. Alisin tidak akan hilang, ia hanya tidak tahan terhadap panas. Demikian pula dengan enzim alinase yang ada dalam bawang putih tidak seluruhnya rusak.

Dosis yang dianjurkan untuk dimakan adalah 1/2-3 siung per hari. Memakan lebih dari 3 siung bawang putih setiap hari dapat menimbulkan diare, kentut, sebah, demam, bahkan bisa mengakibatkan pendarahan lambung.

Sampai saat ini, masyarakat lebih menyukai bawang putih lokal daripada bawang putih impor. Bahkan, sebagian masyarakat memercayai bawang putih lanang (jantan atau tunggal) lebih berkhasiat sebagai obat daripada bawang putih impor. Memang, ketajaman bau bawang putih lokal, terutama bawang putih lanang lebih menyengat dan rasanya lebih gurih dibandingkan bawang putih impor. Ibarat ayam, masyarakat lebih menyukai ayam kampung daripada ayam luar negeri. Persoalannya, masyarakat di daerah perkotaan agak sulit mendapatkan bawang putih lokal, apalagi bawang putih lanang.[1]

Bawang hitam (sumber: shape.com)

Bawang hitam (sumber: shape.com)

Nah, belakangan ini juga populer bawang putih hitam atau dalam Bahasa Inggris disebut black garlic. Sebenarnya ini bukanlah varietas bawang baru, melainkan bawang putih yang melalui proses fermentasi dengan suhu tertentu dalam jangka waktu yang cukup lama. Berbeda dari bawang putih biasa, rasa bawang hitam justru cenderung sedikit manis, gurih, dan teksturnya lebih lunak.

Baca juga:  Perkembangan dan Kebutuhan Susu Bayi Usia 3 Bulan

Banyak yang meyakini bahwa black garlic mengandung S-allycysteine, yakni suatu senyawa yang disebut-sebut sebagai salah satu komponen alami untuk membantu mencegah kanker sekaligus menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Hasil fermentasi bawang putih diklaim menambah kadar flavonoid sekitar 37% dan kadarpolifenol sekitar 23% setelah berubah menjadi bawang hitam.

Bawang hitam dapat langsung dikonsumsi atau digunakan untuk memasak layaknya bawang putih biasa. Namun penyimpanan bawang hitam perlu diperhatikan agar selalu berada dalam kondisi layak konsumsi. Black garlic atau bawang hitam lebih disarankan untuk disimpan dalam lemari es atau pada suhu yang sejuk, namun tidak di tempat yang lembap. Bawang hitam sebaiknya juga tak terkena sinar matahari langsung.

Manfaat Bawang Hitam

  • Mencegah Alzheimer
  • Memperbaiki sel hati
  • Mengobati penyakit yang berkaitan dengan paru-paru, seperti asma, batuk, sesak napas
  • Mencegah stroke/penyakit jantung
  • Melegakan sakit sendi/arthritis
  • Membantu penderita diabetes untuk mengontrol gula darah dan meningkatkan insulin
  • Memperbaiki sistem pencernaan dengan detoksifikasi
  • Membuang logam berat dalam badan seperti merkuri
  • Meringankan penyakit parkinson
  • Mencegah penyakit kanker
  • Menurunkan kadar kolesterol
  • Mencegah penuaan dini pada kulit
  • Meningkatkan daya tahan tubuh
Bawang hitam (sumber: hong-minh.com)

Bawang hitam (sumber: hong-minh.com)

Jika Anda ingin mencoba membuat fermentasi bawang putih black garlic, berikut langkah-langkahnya.

Baca juga:  Selain Salad, Kol Ungu Dimasak Apa Lagi Ya Biar Enggak Bosan?

Cara Membuat Fermentasi Bawang Putih Black Garlic

Bahan Membuat Black Garlic Fermentasi

  • Bawang putih segar secukupnya
  • Mangkuk stainless
  • Kertas aluminium foil
  • Oven

Langkah Membuat Black Garlic Fermentasi

  1. Masukkan bawang putih pada mangkuk stainless dan tutup dengan kertas aluminium foil.
  2. Letakkan mangkuk tersebut dalam oven.
  3. Panggang dengan suhu antara 25-30 derajat celsius selama 40-80 hari.
  4. Lakukan pengecekan setiap 4 atau 5 hari sekali guna memastikan tidak ada perubahan suhu.

Apabila membuat fermentasi bawang putih black garlic sendiri Anda rasa terlalu rumit dan merepotkan, Anda tak perlu khawatir. Pasalnya, saat ini sudah banyak pedagang yang menawarkan bawang putih hitam dalam kemasan yang praktis dan siap untuk dikonsumsi. Adapun harga black garlic tunggal bawang putih lanang Kun Herba ukuran 250 gram dijual Rp53.900. Kemudian untuk Magic Black Garlic bawang hitam tunggal ukuran 1 kilogram (kg) harganya cukup mahal, mencapai Rp350 ribu.

Baca juga:  Minim Modal, Inilah Sekilas Tentang Bisnis Jilbab Murah Dengan Sistem Dropship

[1]Purwaningsih, E. 2007. Manfaat Bawang Putih. Jakarta: Ganeca Exact.

Leave a comment

Your email address will not be published.


*


%d blogger menyukai ini: